Acamar Transformer, Netbook yang Bisa Berubah Jadi Tablet Dengan Layar 8,9 Inci

22 Maret, 2012

Acamar Transformer, Netbook yang Bisa Berubah Jadi Tablet Dengan Layar 8,9 Inci



Jika anda menginginkan sebuah netbook yang bisa beralih fungsi menjadi tablet, mungkin anda bisa memilih Acamar Transformer, sebuah Windows netbook buatan China yang berfungsi ganda sebagai tablet.

Acamar Transformer telah dibekali dengan layar 8,9 inci (1024×600)  dan telah didukung dengan 1,6GHz Intel Atom N450 single core processor, 2GB DDR3 memory, 120GB hard drive dan Windows 7 OS.

Untuk fitur pelengkap lainnya, Acamar Transformer telah dilengkapi juga dengan koneksi WiFi, Bluetooth, 3000mAh battery, 2 USB 2.0 port dan VGA dan juga Ethernet port. Pada tablet mode, netbook ini akan menghadirkan g-sensor dan multitouch display.


 Sayangnya, dengan beragam spesifikasi yang dimilikinya, Acamar Transformer tidak ditunjang dengan baterai yang bagus. Baterai Acamar Transformer  hanya dapat bertahan 2,4 jam dalam waktu standby.

 Acamar Transformer memiliki ukuran 10,2×5,7×1 inci dan berat 2,4 pounds. Sayangnya, tidak ada touchpad pada keyboard, hanya left and right button dan optical sensor kecil. Acamar Transformer ditawarkan dengan harga $460 dan saat ini baru tersedia di AS dan Eropa saja. Belum diketahui apakah Acamar Transformer akan tersedia untuk pasar global, termasuk Indonesia, atau tidak.



1 komentar :

Kritik semau anda, mohon gunakan tutur kata yang baik dan benar. Terima kasih.